IBADAH HYBRID KOMISI PEMUDA
Pada 3 Juli yang lalu, Komisi Pemuda pertama kali mengadakan ibadah hybrid (on-site dan live-streaming) di GSG 3 setelah 2 tahun melakukan ibadah secara online. Melalui tema “Calling as Children of God” yang dibawakan oleh Pdt. Naya, pemuda diingatkan untuk bersabar dalam kesulitan yang dihadapi dan tetap hidup kudus, seperti Yesus yang berfokus pada kehendak Bapa dalam menanti pengharapan yang lebih mulia. Ibadah hibrid ini juga menjadi ibadah Perjamuan Kudus pertama yang dilakukan Komisi Pemuda pada tahun 2022 ini. Ibadah ini dihadiri lebih dari 40 anggota jemaat dan simpatisan. Ibadah hibrid Komisi Pemuda akan rutin dilaksanakan per Agustus 2022. Melihat antusiasme yang diberikan, kami berharap ibadah pemuda tetap menjadi salah satu media umat untuk bertumbuh secara spiritual, baik pribadi maupun komunal.

